Tips Mengendarai Mobil Listrik yang Aman, Nyaman dan Bijak

Mengendarai mobil listrik ternyata punya perbedaan kebiasaan dibandingkan dengan mobil konvensional berbahan bakar minyak.

Share:
close-up-new-electric-car - FREEPIK
Otomotif
close-up-new-electric-car - FREEPIK

www.SportCorner.id - Mengendarai mobil listrik ternyata punya perbedaan dibandingkan dengan mobil konvensional berbahan bakar minyak. Hal ini terkait beberapa karakter khas mobil listrik. Berikut beberapa tips dalam mengendarai mobil listrik dengan aman, nyaman, efisien dan bijak:

Perencanaan perjalanan

Karena fasilitas pengisian ulang baterai mobil listrik saat ini masih terbatas, pastikan baterai mobil Anda terisi penuh sebelum melakukan perjalanan, termasuk untuk perjalanan rutin Anda sehari-hari.

Pasalnya, kita tidak tahu kapan bertemu situasi berbeda di mana kita harus menempuh perjalanan lebih jauh dari biasanya.

Untuk perjalanan jauh, pastikan keberadaan lokasi stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dan charging station di sepanjang rute. Hitung jarak perjalanan Anda dan tentukan titik di mana Anda akan mengisi ulang agar tidak kehabisan daya di tengah jalan.

Baca juga: Hati-hati Memilih Produk Pembersih Dasbor

Pertimbangkan kemungkinan adanya antrean sesama mobil listrik lainnya, dan pelajari juga jenis charger yang tersedia sepanjang perjalanan. Bila perlu, isilah segera jika ada kesempatan untuk mengisinya.

Pantau terus kondisi indikator baterai dan jarak tempuh yang masih bisa dijangkau dengan daya yang tersisa untuk memastikan kendaraan bisa menjangkau stasiun pengisian berikutnya.


Baca Juga

Teknik Pengereman Motor Kopling saat Hujan

Chery Sasar Konsumen Menengah Atas di Jakarta Utara

Prediksi Puncak Arus Keluar dan Balik Libur Natal dan Tahun Baru

Aion Y Plus Membelah Rimba Kalimantan

Strategi Jasa Marga Hadapi Libur Natal dan Tahun Baru