Hasil Korea Masters 2024: Dua Wakil Indonesia Tampil Ganas, Lolos ke Final

Dua wakil Indonesia lolos ke final Korea Masters 2024 setelah tampil ganas di babak semifinal.

Share:
article
Putri Kusuma Wardani Lolos ke Final Korea Masters 2024 (Foto: PBSI)
Olahraga
Putri Kusuma Wardani Lolos ke Final Korea Masters 2024 (Foto: PBSI)

Wakil kedua Indonesia yang berhasil melangkah ke final adalah tunggal putri, yakni Putri Kusuma Wardani.

Putri KW merebut tiket partai puncak setelah menang lawan wakil Chinese Taipei, Chiu Pin-Chiah dengan skor 21-13 dan 21-13.

"Mengucap syukur alhamdulillah bisa kembali ke final tanpa cedera apapun. Saya cukup puas dan cukup senang dengan hasil yang saya bisa raih hari ini ataupun pertandingan-pertandingan sebelumnya," kata Putri KW.

"Bangga dengan diri sendiri bisa kuat dan mampu kembali ke permainan yang saya punya. Sebelumnya saya terlalu banyak berpikir siapa lawan saya di sebuah turnamen bahkan dari jauh hari sebelumnya, itu membuat saya malah jadi banyak beban," ujarnya.

"Sekarang saya mencoba menikmati dengan tidak mau tahu siapa lawan saya sampai dekat waktunya baru saya pelajari permainannya lewat video, selain memang fokusnya peningkatan saat latihan. Ini membuat saya lebih tenang," ujar Putri KW.

[Baca Juga: Rekap Hasil Korea Masters 2024: Duo Ganda Putra Tersingkir, Tersisa 3 Wakil]

Di final, Putri KW akan menghadapi pemenang antara Tomoka Miyazaki (Jepang) dan Han Qiang Xi (China).

"Besok di final saya harus menampilkan semaksimal mungkin, harus lebih capek, mau menang atau kalah saya mau habis-habisan dulu," pungkasnya.


Baca Juga

Oni Junianto Terpilih Sebagai Ketua Umum PB FAJI

Janice Tjen, petenis putri Indonesia/foto: IG Aldila Sutjiadi

Pencapaian Apik Janice Tjen Sepanjang Tahun 2025

Target Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026

Menpora Erick Thohir dan Wamenpora Taufik Hidayat/Foto: Kemenpora

Bonus SEA Games 2025 Ditinjau Kemenkeu

Atlet Tinju Peraih Emas SEA Games 2025 Diguyur Bonus

Palembang Bank Sumsel Babel Proliga 2025/IG Palembang Bank SumselBabel.

Format Berbeda di Proliga 2026

Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia raih peringkat ketiga di Proliga 2025 putri/foto: Ofisial PetroVoli

Daftar Klub yang Tampil di Proliga 2026