Dilelang, Jersey Thom Haye Jadi yang Termahal dari Seluruh Pemain Almere City

Jersey milik bintang Timnas Indonesia, Thom Haye, menjadi yang termahal dalam acara lelang yang diadakan Almere City.

Share:
article
Thom Haye (instagram/@almerecityfc)
Bola
Thom Haye (instagram/@almerecityfc)

Adapun lelang jersey ini diadakan oleh Almere City untuk membantu salah satu fansnya yang bernama Erwin.

Erwin disebutkan mengidap penyakit Amyotrophic Lateral Sclerosis atau ALS, sebuah penyakit yang memengaruhi sel saraf motorik di otak dan sumsum tulang belakang.

Nantinya hasil lelang jersey tersebut akan disumbangkan seluruhnya ke keluarga Erwin untuk membiayai pengobatan di sebuah klinik di Swiss.

Disebutkan jika target sumbangan itu mencapai 35 ribu euro (Rp587 juta), dan saat ini sumbangan telah mencapai angka 30 ribu euro.

Sementara jerseynya dilelang, Thom Haye sendiri tengah berada di Indonesia untuk bersiap melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Jepang.

[Baca Juga: Hadapi Calvin Verdonk, Penyerang Jepang: Saya Bakal Tendang Dia!]

Di laga ini, Thom Haye dkk ditargetkan bisa mendulang satu poin dari lawan tangguh tersebut untuk menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Adapun duel antara Timnas Indonesia vs Jepang dijadwalkan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Jumat (15/11/24) pukul 19.00 WIB.


Baca Juga

5 Hal yang Patut Dinanti dari LALIGA di Tahun 2026

Kapten Persib Bandung, Marc Klok/Website Persib

Klok Sebut Duel Persib vs Persija Laga Spesial

Bojan Hodak.jpg

Pesan Bojan Hodak Jelang Duel Persib vs Persija

Pelatih Persija, Mauricio Souza/Foto: Persija.id

Motivasi Tinggi Persija Lawan Rival Abadi Persib

Thom Haye Lawan Malut United/Foto: Persib.co.id

Tiket Persib vs Persija Ludes Terjual

Persija Pinjamkan 3 Pemain Muda