Intip Kelebihan Layar Pintar Aion yang Punya Teknologi Artificial Intelligence

Salah satu inovasi yang dihadirkan pada produk Aion adalah teknologi layar yang canggih

Share:
article
Otomotif

Layar Pintar Penuhi Segala Kebutuhan Pengguna
Sistem layar cerdas yang terhubung dengan teknologi Artificial Intelligence (AI) mendukung penggunaan perintah suara. Pengemudi dapat memberikan perintah seperti membuka jendela, mengatur suhu, hingga mencari destinasi melalui navigasi hanya dengan mengucap 'Hello Baby' dan layar pintar akan menjawab serta mengikuti keinginan pengguna. Didukung dengan dual-mode control seperti sentuhan dan suara untuk kenyamanan semua pengguna. Selain itu, semua layar pintar milik Aion terhubung dengan aplikasi hiburan seperti streaming musik, video, atau integrasi dengan perangkat ponsel melalui Apple Carplay.

Segala kebutuhan dan keinginan pengguna dapat diakomodasi oleh Aion melalui layar sentuh berteknologi tinggi berukuran 14,6 inci. Semua mobil keluaran Aion dilengkapi dengan kamera 360 yang dapat menampilkan gambar berkualitas tinggi di layar, serta pengaturan spion dapat diatur melalui layar sentuh. Begitupun dengan sistem door-lock dan jendela dapat dilakukan hanya dengan satu sentuhan pada layar.

Tidak hanya saat berkendara, pengguna juga cukup menggunakan satu sentuhan pada layar saat mobil sedang dalam keadaan diam untuk mengaktifkan fitur sofa bed mode hingga kursi pijat. Pengalaman berkendara yang diberikan Aion kepada para pengguna menjadikannya lebih aman, efisien, dan nyaman. Serta sistem yang meminimalkan sentuhan manual memberikan kesan modern dan inovatif, sekaligus mempermudah pengguna dalam memahami teknologi kendaraan atau mobil listrik.


Baca Juga

BYD RACCO di Japan Mobility Show 2025. (BYD)

K-EV Pertama di Dunia BYD RACCO Debut di Japan Mobility Show 2025

GIIAS Makassar 2025 siap digelar di venue baru. (Seven Event)

Ada Apa di Pameran Otomotif GIIAS Makassar 2025?

GAIKINDO Jakarta Auto Week 2025. (Bagus)

Butuh Mobil Baru? Manfaatkan Ragam Program di GJAW 2025