Alasan Laga Persipura vs Persikas Batal dan Diundur 21 Januari 2025

Berikut alasan pertandingan Persipura vs Persikas batal digelar pada Minggu (19/1/2025) dan terpaksa diundur ke tanggal 21 Januari 2025 mendatang.

Share:
article
Pemain Persipura Jayapura sedang berlatih jelang lawan Persikas Subang di playoff degradasi Liga 2 2024/2025/foto: IG Persipura.
Bola
Pemain Persipura Jayapura sedang berlatih jelang lawan Persikas Subang di playoff degradasi Liga 2 2024/2025/foto: IG Persipura.

Untuk itu, Persikas mengajukan surat permohonan untuk mengubah jadwal pertandingan melawan Persipura.

"Setelah penetapan jadwal pertandingan, klub Persikas Subang telah berupaya memesan tiket perjalanan. Namun, karena tingginya permintaan tiket dalam hal ini klub Persikas Subang mengalami kesulitan untuk mendapatkan tiket yang dibutuhkan," bunyi keputusan LIB.

"Berbagai upaya pencarian alternatif tiket terus dilakukan, termasuk dengan meminta bantuan Travel dari LIB agar dapat memastikan klub Persikas Subang tiba pada tanggal 20 Januari 2025 namun tidak berhasil."

"Sehubungan dengan kondisi dan situasi tersebut, oleh karena itu diputuskan bahwa status pertandingan antara Persipura Jayapura vs Persikas Subang ditunda dan dilaksanakan kembali pada tanggal 21 Januari 2025 dengan waktu kick off pukul 15.30 WIT di Stadion Mandala, Jayapura," pungkas LIB.

[Baca juga: Hasil Lengkap Playoff Degradasi Liga 2 Grup I, Empat Tim Tak Menang]

Persipura dan Persikas tergabung di Grup K bersama dengan Persipal Palu, Persipa Pati, dan RANS Nusantara.

Setelah pertandingan pertama, Persipura akan melakoni laga tandang ke markas Persipal Palu pada 24 Januari 2025.

Pada hari yang sama, Persikas akan melakoni laga kandang dengan menghadapi RANS Nusantara.


Baca Juga

Cristiano Ronaldo

Ini Target Besar Ronaldo Sebelum Pensiun

Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-20, Bima Sakti/PSSI

Persela Lamongan Tunjuk Bima Sakti Jadi Pelatih

Persib Bandung menjamu Lion City FC di laga pertama AFC Champions League Two 2025/2026/foto: Ofisial Persib

Hasil Undian 16 Besar ACL Two: Persib Jumpa Siapa?

Drawing ACL Two, Persib Siap Lawan Siapa Saja

Kunci Keberhasilan Persija Bantai Bhayangkara FC

Kunci Kemenangan Persipura Lawan Persela

Pemain Persib, Beckham Putra, saat melakukan selebrasi. (Foto: Instagram/persib)

Menang Lawan PSM, Modal Bagus Persib Hadapi Persik

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/foto: Persib

Kemenangan Penting Persib Lawan PSM

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares saat sesi preskon jelang lawan BG Pathum di laga perdana ASEAN Club Championship 2024 (IG psmmakassar)

Bernardo Tavares Jadi Pelatih Baru Persebaya

PSSI dan I.League Percepat Pengembangan Wasit