Asisten Shin Tae-yong Labrak Marc Klok Gegara Fitnah

Salah satu asisten Shin Tae-yong, Kim Jong-jin mengaku pernah melabrak Marc Klok karena komentarnya yang menyesatkan.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Salah satu asisten Shin Tae-yong, Kim Jong-jin mengaku pernah melabrak Marc Klok karena komentarnya yang menyesatkan.

Dalam sebuah wawancara bersama media Belanda, ESPN.nl, Klok menyebut Shin Tae-yong sebagai seorang diktator.

"Dia benar-benar diktator dan dia merasa berada di atas tim," ujar Klok,

"Bahasa menjadi masalah dengan pelatih sebelumnya (STY) dan itu membuat banyak pemain kesal. Itu menyebabkan terjadi friksi," ucapnya.

"Saya punya konflik dengan pelatih sebelumnya. Jika berdiskusi dengan dia, nama Anda pasti dicoret. Itu sebabnya saya dicoret," ungkapnya.

[Baca Juga: Jeje Ungkap Jadwal Shin Tae-yong Pulang ke Korea Selatan]

Dalam podcast bersama Deddy Corbuzier, Rabu (22/1/2025), Kim Jong-jin mengaku langsung menghubungi Marc Klok soal komentar yang dibuatnya saat wawancara dengan media Belanda.

"Saya juga melihat berita itu (soal Shin Tae-yong) diktator. Pada saat saya melihat berita tersebut dan ketika saya tahu dari siapa berita ini berasal, saya langsung mengirimkan pesan padanya," ujar Kim Jong-jin.

"Saya tahu berita itu dari siapa karena sudah ada di media. Marc Klok yang bilang kan? Itu sudah ada di mana-mana, bahkan di pemberitaan Korea juga," katanya.

"Namanya ada di berita Korea karena apa yang dia katakan dan itu tidak benar, saya kirim pesan ke dia. Brother, itu sudah cukup. Anda terus mengatakan kebohongan. Anda satu-satunya pemain yang berbohong di media," ucapnya.


Baca Juga

Liga Champions

Hasil Undian Playoff Liga Champions

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib