Luka Doncic Telah Tiba di Los Angeles usai Pertukaran Mengejutkan

LA Lakers dan Dallas Maverick melakukan pertukaran pemain.

Share:
Luka Doncic/ IG LA Laksers
Olahraga
Luka Doncic/ IG LA Laksers

www.sportcorner.id - Luka Doncic telah mendarat di Los Angeles, Minggu (2/2/2025) malam waktu setempat.

Seperti diketahui, Los Angeles Lakers telah membuat pertukaran pemain dengan Dallas Mavericks.

Dallas Mavericks melepas Luka Doncic, sedangkan LA Lakers melepas Anthony Davis.

LA Lakers ini pun kemudian membagikan momen pertama kedatangan Doncic ke Los Angeles.

Dalam video unggahan tersebut, Doncic terlihat turun dari pesawat yang kemudian dijemput oleh perwakilan Lakers.

Baca juga: Alasan Dallas Mavericks Lepas Luka Doncic ke LA Lakers 

"Momen pertama di Kota Angeles. Selamat datang ke LA, Luka Doncic," tulis IG LA Lakers, Senin (3/2/2025).

Kepindahan Doncic ke LA Lakers ini mengejutkan semua fans NBA. Sebab sebelumnya tidak rumor terkait dengan perpindahannya.

Mavericks merupakan klub pertama Doncic di NBA. Pemain asal Slovenia ini bermain di Maverick sejak 2018.

Sebelumnya Luka Doncic bermain untuk klub bola basket Real Madrid. Di mana ia menandatangani kontrak bersama Madrid saat masih berusia 13 tahun, selama lima tahun.


Baca Juga

Laga lanjutan Proliga 2025 antara Jakarta Livin Mandiri vs Yogya Falcons dihelat di DBL Arena, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/1/2025). Foto: PBVSI

Hasil Proliga 2025 Livin Mandiri vs Yogya Falcons

Pemain Dallas Maverick, Anthony Davis/IG Dallas Maverick.

Kapan Debut Anthony Davis Bersama Dallas Maverick?

Pemain Wolfdogs Nagoya, Rivan Nurmulki/IG Wolfdogs Nagoya.

Link Live Streaming Suntory vs Wolfdogs, Klub Rivan Nurmulki

Jakarta Bhayangkara Presisi menutup putaran pertama Proliga 2025 dengan mengalahkan Palembang Bank Sumsel Babel pada pertandingan di Jawa Pos Arena, Surabaya, 24 Januari (Foto: PBVSI)

Jadwal Proliga 2025 Putaran Kedua, Sabtu 8 Februari

Jakarta Lavani Livin Transmedia jadi tim pertama yang memastikan lolos ke final four Proliga 2025 usai seri keempat di Surabaya. Foto: PBVSI

Hasil Proliga 2025 Garuda Jaya vs Jakarta LavAni

Luka Doncic/ IG LA Laksers

Alasan LA Lakers Belum Bisa Memainkan Luka Doncic