Pahami Fungsi Lampu DRL pada Mobil

Tujuan penggunaan DRL pada mobil adalah untuk meningkatkan visibilitas mobil

Share:
Fitur visibiliti DRL atau lampu jalan siang hari makin banyak digunakan pada mobil. (Powerbulbs)
Otomotif
Fitur visibiliti DRL atau lampu jalan siang hari makin banyak digunakan pada mobil. (Powerbulbs)

www.sportcorner.id - Saat ini keamanan mobil menjadi fokus para industri otomotif dunia. Fitur keselamatan yang disematkan di mobil pun kian beragam, mulai dari sabuk keselamatan hingga keamanan sektor visibiliti, salah satunya yang disebut Daytime Running Light (DRL) atau lampu jalan siang hari.

Dikutip dari Powerbulbs.com, tujuan penggunaan DRL pada mobil adalah untuk meningkatkan visibilitas mobil Anda, sehingga pengemudi lain bisa melihat Anda di jalan, lantara pada siang hari sebagian besar pengemudi biasanya mematikan lampu mobil mereka.

Chief of Trainer Rifat Drive Labs (RDL), Herry Wahyudi menerangkan, DRL adalah kemajuan teknologi yang dibuat untuk menunjang keselamatan berkendara, khususnya dari sektor visibiliti. 

Piranti ini akan bertugas memancarkan cahaya pada siang hari, serta berfungsi untuk memberi informasi kepada pengguna jalan lain.

Prinsip kerja DRL adalah memancarkan cahaya yang tidak membuat silau pengguna jalan lain, untuk itu pemasangan DRL biasanya berada di dalam headlamp yang memiliki jangkauan penglihatan terhadap pengendara lain sekitar 5-10 meter. 

Selain itu, DRL didesain khusus untuk meredup secara otomatis apabila headlamp/lampu utama dinyalakan, terutama saat lampu utama sering digunakan pada malam hari.

Namun, tidak semua mobil keluaran terbaru telah dilengkapi dengan standar fitur visibiliti ini. 

Tidak sedikit pula pemilik yang sengaja menambahkan atau memasang DRL aftermarket pada mobilnya.

Sayangnya DRL aftermarket biasanya tidak bisa meredup secara otomatis, lantaran dipasang terpisah dengan lampu utama. 

Bahkan DRL aftermarket terkadang memiliki cahaya yang lebih ternag ketimbang lampu utama. 


Baca Juga

Area test drive BYD dan Denza di PEVS 2025. (BYD)

BYD dan Denza Hadirkan Inovasi Elektrifikasi di PEVS 2025

Jetour X70 Plus. (Jetour)

Jetour Sapa Konsumen Berjiwa Muda di Kota Bandung

Pembukaan PEVS 2025. (Dyandra)

Periklindo Electric Vehicle Show 2025 Resmi Dibuka!

Jangan sembarangan memperlakukan mobil dengan cat putih. (Picjumbo)

7 Tips Merawat Mobil Warna Putih Agar Tetap Kinclong

Jetour G700. (Jetour)

Jetour Siap Kembangkan Mobil Sistem Super Hybrid dan Amfibi

Salah satu mobil terbang di pameran Shanghai Auto Show 2025. (Antara)

Shanghai Auto Show 2025 Tampilkan Ragam Mobil Terbang Canggih

Pertumbuhan baterai kendaraan listrik dan solusi penyimpanan energi ramah lingkungan. (Rubi)

Battery Show Indonesia Hadirkan Ekosistem Energi Berkelanjutan

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur