Klasemen Liga 1 Pekan ke-27: Persebaya Surabaya Gagal Geser Dewa United

Klasemen Liga 1 2024/2025 per hari ini, Persebaya Surabaya gagal mengggeser Dewa United.

Share:
article
Jalannya laga Persebaya vs PSIS di pekan ke-27 Liga 1. (Foto: Instagram/officialpersebaya)
Bola
Jalannya laga Persebaya vs PSIS di pekan ke-27 Liga 1. (Foto: Instagram/officialpersebaya)

Sportcorner.id - Berikut adalah klasemen Liga 1 2024/2025 per hari ini, Rabu (12/03/25), Persebaya Surabaya gagal mengggeser Dewa United.

Persebaya Surabaya hampir saja menyalip Dewa United dari peringkat 2 papan klasemen Liga 1 2024/2025.

Hal tersebut dikarenakan Persebaya Surabaya berpeluang menang atas PSIS Semarang di pekan ke-27 Liga 1 musim ini.

Bajul Ijo, julukan Persebaya Surabaya, sebenarnya memimpin lebih dulu dari PSIS Semarang di akhir babak pertama.

Tepatnya di menit 45, Francisco Rivera sukses memanfaatkan umpan manis yang dikirim Flavio Silva menjadi gol.

[Baca juga: Liga 1 Belum Kelar, Barito Putera Gerak Cepat Amankan Pemain]

Keunggulan Persebaya Surabaya tersebut sebenarnya bertahan hingga waktu normal telah menunjukkan angka 90 menit.

Kendati demikian, Persebaya Surabaya harus kecolongan oleh gol winger PSIS Semarang, Septian David Maulana (90+4').

Alhasil, pertandingan antara Persebaya Surabaya menghadapi PSIS Semarang berakhir dengan skor imbang, 1-1.

Hasil itu membuat Persebaya Surabaya hanya mendapatkan tambahan 1 poin. Sehingga, mereka tertahan di peringkat 3 dengan 48 poin.

Angka tersebut memiliki selisih 1 poin dengan Dewa United yang duduk di urutan ke-2 klasemen Liga 1 2024/2025.

[Baca juga: Cetak Brace Usai Kena Sanksi Berat, Beckham Putra Buktikan Layak Masuk Timnas?]

Klasemen Liga 1

1. Persib 57


Baca Juga

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib

Sekjen PSSI, Yunus Nusi

PSSI Gelar Rapat Darurat Bahas Insiden di Liga 4

Komentar Layvin Kurzawa usai Resmi Gabung Persib

Ada Rekor Arsenal yang Dirusak Manchester United

Selain Layvin Kurzawa, Persib Rekrut Dion Markx

Persib Resmi Perkenalkan Layvin Kurzawa

Pendapat Marc Klok jelang laga Persib Bandung vs Borneo FC. (Foto: Instagram/persib)

Tekad Persib Lanjutkan Tren Kemenangan Kandang

Persib Bandung menjamu Lion City FC di laga pertama AFC Champions League Two 2025/2026/foto: Ofisial Persib

Persib Bakal Pakai Ban Hitam saat Lawan PSBS Biak

John Herdman

Komentar John Herdman Tonton Langsung Super League