Hasil Super League 2025/2026: Kemenangan Telak Persebaya Lawan PSIM

Persebaya meraih kemenangan meyakinkan 0-3 atas PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (25/1) sore.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Persebaya meraih kemenangan meyakinkan 0-3 atas PSIM Yogyakarta di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (25/1) sore.

Tiga gol Bajol Ijo dicetak oleh Gali Freitas, Bruno Paraiba dan Rachmat Irianto.

Laga berjalan intens sejak awal. Baru delapan menit, Laskar Mataram mengancam lewat sepakan keras Ze Valente dari luar kotak penalti. Beruntung, Ernando Ari sigap menepis bola.

Sepuluh menit berselang, PSIM kembali hampir membuka keunggulan. Backpass Risto Mitrevski kepada Ernando Ari kurang sempurna dan dapat dimanfaatkan Nermint Haltjeta. Namun, Ernando masih mampu mengamankan bola sebelum berbuah gol.

Tekanan PSIM terus berlanjut. Pada menit ke-30, Ezequiel Vidal melepaskan tendangan keras ke tiang jauh, tetapi lagi-lagi Ernando tampil gemilang dengan melakukan penyelamatan penting.

Persebaya akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-34. Gali Freitas sukses mencetak gol setelah memanfaatkan umpan matang Bruno Moreira di dalam kotak penalti. Sepakan Gali ke tiang dekat tak mampu dibendung kiper PSIM, mengubah skor menjadi 0-1.

Menit ke-40, Bajol Ijo kembali mendapatkan peluang emas. Menerima umpan silang, Francisco Rivera menyundul bola ke arah gawang, namun masih dapat diamankan Cahya Supriadi.

Memasuki babak kedua, Bajol Ijo langsung tampil agresif. Pada menit ke-52, Persebaya mendapat peluang emas di depan mulut gawang. Umpan terukur Bruno Moreira diterima Francisco Rivera, namun sontekan Rivera masih terlalu lemah sehingga dapat diamankan Cahya Supriadi.


Baca Juga

Pendapat Marc Klok jelang laga Persib Bandung vs Borneo FC. (Foto: Instagram/persib)

Tekad Persib Lanjutkan Tren Kemenangan Kandang

Persib Bandung menjamu Lion City FC di laga pertama AFC Champions League Two 2025/2026/foto: Ofisial Persib

Persib Bakal Pakai Ban Hitam saat Lawan PSBS Biak

John Herdman

Komentar John Herdman Tonton Langsung Super League

Pelatih Persib, Bojan Hodak/ Sportcorner Muhammad Nurhendra Saputra.jpg

Persiapan Persib Bandung Lawan PSBS Biak

Bojan Hodak Gembleng Fisik Pemain Persib

Tampil Dominan, Persija Memang Layak Menang

Shayne Pattynama Resmi Berseragam Persija

Lawan Madura United, 2 Pemain Baru Persija Belum Tentu Main

Alasan Paulo Ricardo Mau Bergabung Persija Jakarta

Trofi Piala Dunia 2026 Tiba di Jakarta

Lepas Yabes Roni, Bali United Rekrut Diego Campos

Profil Paulo Ricardo, Bek Baru Persija

Kesan Fajar Fathurrahman Latihan Bareng Persija

Lawan Madura United, 5 Pemain Persija Absen

I.League, PSSI & KemenHAM Gelar Pertemuan Terkait Rasisme

Bali United Pinjamkan Yabes Roni ke Persis Solo

Persis Solo Rekrut Pemain Asal Serbia Lagi