Rekap Hasil LaLiga 2024/2025: Barcelona Tumbang di Kandang, Real Madrid Menang
Rekap hasil LaLiga 2024/2025 pekan ke-37, Senin (19/5/25), di mana dua tim teratas, Barcelona dan Real Madrid, mendapati hasil yang berbeda.
Dua gol dari The Yellow Submarine pun membuat Blaugrana harus menelan kekalahan di kandang dengan skor 2-3.
Di sisi lain, Real Madrid berhasil meraih kemenangan di markas Sevilla dengan skor 2-0. Kemenangan ini baru didapatkan Los Blancos usai tuan rumah harus bermain dengan 9 pemain.
Sevilla harus bermain dengan 9 pemain usai Loic Balde di kartu merah pada menit ke-12 dan Isaac Romero dikartu merah pada menit ke-48.
Karena lawan bermain dengan 9 pemain, Real Madrid baru bisa mencetak golnya di laga ini pada menit ke-75 lewat Kylian Mbappe dan pada menit ke-87 lewat Jude Bellingham.
[Baca Juga: PSV Jegal Ajax Raih Gelar Juara Eredivisie 2024/2025, Ada Peran Mees Hilgers?]
Di laga lainnya, Atletico Madrid berhasil meraih kemenangan dengan skor meyakinkan, yakni 4-1 atas Real Betis, sehingga mengunci posisi ketiga di klasemen.
Berikut rekap hasil pertandingan LaLiga 2024/2025 pekan ke-37 yang berlangsung pada Senin (19/5/25) malam WIB.
- Valladolid 0-1 Alaves
- Valencia 0-1 Athletic Bilbao
- Sevilla 0-2 Real Madrid
- Real Sociedad 3-2 Girona
- Osasuna 2-0 Espanyol
- Mallorca 1-2 Getafe
- Las Palmas 0-1 Leganes
- Celta Vigo 1-2 Rayo Vallecano
- Barcelona 2-3 Villarreal
- Atletico Madrid 4-1 Real Betis