Dukung Pendidikan MMKSI Kembali Donasikan 10 Unit Mitsubishi ke SMK

MMKSI donasikan 10 mobil Mitsubishi ke SMK untuk dukung pendidikan vokasi otomotif dan pelatihan siswa menghadapi era kendaraan elektrifikasi.

Share:
MMKSI kembali donasikan 10 Unit Mitsubishi ke sekolah penerima CSR Mitsubishi Motors Education Program 2025. (MMKSI)
Otomotif
MMKSI kembali donasikan 10 Unit Mitsubishi ke sekolah penerima CSR Mitsubishi Motors Education Program 2025. (MMKSI)

www.SportCorner.id - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus berupaya mendukung kemajuan pendidikan vokasi di Indonesia melalui Mitsubishi Motors Education Program (MEP).

Tahun 2025 ini, MMKSI kembali mendonasikan kendaraan praktikum berupa 10 unit mobil Mitsubishi kepada 10 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR) yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Serah terima donasi kendaraan dilakukan secara simbolis di kantor pusat MMKSI, di Jakarta, pada Senin (26/5) yang dihadiri oleh jajaran manajemen MMKSI serta perwakilan dari sekolah-sekolah penerima.

Baca juga: Dua Juara Indonesian Idol S-13 Dapat Mobil Istimewa dari Mitsubishi

Adapun 10 sekolah kejuruan penerima CSR Mitsubishi Motors Education Program (MEP) 2025, adalah:
- SMK TI Swasta Budi Agung, Medan
- SMK Negeri 1 Empat Lawang, Palembang
- SMK Negeri 1 Lintau Bou, Sumatra Barat
- SMK Negeri 1 Indralaya Utara
- SMK Tamansiswa Mojoagung, Jombang
- SMK Tunggal Cipta Manisrenggo, Klaten
- SMKS Bina Utama Kendal, Kendal
- SMKS Budi Mandiri Tanjungsari, Tanjungsari
- SMK Gema Nusantara, Bekasi
- SMK Bima Prestasi, Bekasi


Baca Juga

Tuas rem tangan salah satu fitur pengereman mobil. (Bagus)

Waktu Tepat Menggunakan Rem Tangan Mobil

BYD Atto 3 Advanced STD. (BYD)

Intip Harga dan Spesifikasi Mobil Listrik BYD Atto 3 Advanced STD

Jetour kenalkan fitur canggih. (Jetour)

Mengulik Fitur Canggih Jetour Dashing dan Jetour X70 Plus

Pajak kendaraan bermotor. (Bagus)

Bagini Cara Hitung Denda Telat Bayar Pajak Motor

Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). (Bagus)

Mengenal SWDKLLJ pada STNK, Fungsi dan Cara Klaimnya

Ilustrasi. (Motorcyclist)

Penyebab Handle Rem Motor Terasa Blong dan Cara Mengatasinya

Volkswagen ID. BUZZ sampai di Indonesia. (Volkswagen)

Tiba di Indonesia, Volkswagen ID. Buzz Siap Dikirim ke Konsumen