Piala Presiden 2025 Ajang Pemanasan Dewa United Sebelum Liga 1

Dewa United mengikuti Piala Presiden 2025 setelah menjadi runner up di Liga 1 2024/2025

Share:
article
Dewa United FC/Istimewa.
Bola
Dewa United FC/Istimewa.

Ardian Satya mengungkapkan, target Dewa United FC di Piala Presiden 2025 adalah untuk menyatukan strategi dan kekompakan tim.

"Dengan amunisi baru, kami ingin membentuk kerangka tim yang lebih padu dan menjaga ritme jelang kompetisi resmi," ujar dia menambahkan.

"Saya berharap, semoga Piala Presiden nanti bisa menjadi batu loncatan untuk Dewa United. Setelah laga demi laga nanti dijalani, saya berharap Dewa United bisa tampil lebih solid dan percaya diri saat membawa nama Indonesia di kancah Asia," kata Ardian Satya.

Dewa United mendapatkan undangan untuk bermain di Piala Presiden 2025, setelah finis di posisi runner up di Liga 1 2024/202.

Baca juga: China Pecat Branko Ivankovic Tanpa Pesangon

Sedangkan Persib Bandung merupakan juara Liga 1 2024/2025. Sedangkan Arema FC merupakan juara bertahan.

Sejak digelar pada 2015, Arema FC menjadi tim tersukses dengan empat kali menjadi juara.

Untuk tahun ini panitia Piala Presiden menyediakan hadiah total Rp11,5 miliar.

Di mana nanti yang berhasil menjadi juara akan mendapatkan Rp5,5 miliar, runner up Rp3 miliar. Sedangkan peringkat ketiga mendapatkan Rp2 miliar, dan urutan keempat Rp1 miliar.

Piala Presiden 2025 akan dibuka pada, (6/7/2025) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Setelah itu laga akan dilanjutkan ke Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.


Baca Juga

Timnas Malaysia/Foto: X FAM

Banding Ditolak FIFA, FAM Bakal Lanjut ke CAS

Persebaya Surabaya

Kunci Kemenangan Persebaya Lawan Persis Solo

Ketum Futsal Apresiasi Dukungan PSSI dan Kemenpora

Persib Bandung

Persib Waspadai Performa Apik Bali United

Kunci Kemenangan Persija Lawan PSBS Biak

Persija Jakarta/Foto: Persija.id

Link Live Streaming Persija vs PSBS Biak, Pukul 19.00 WIB

Trio Brasil Dominasi Topskor Super League 2025/2026