Rizky Ridho Akui Buat Kesalahan Fatal saat Lawan Irak

Rizky Ridho secara sportif mengakui membuat kesalahan fatal saat Timnas Indonesia melawan Irak.

Share:
article
Rizky Ridho terpilih sebagai anggota FIFPro Global Player Council periode 2025-2027/foto: IG Rizky Ridho
Bola
Rizky Ridho terpilih sebagai anggota FIFPro Global Player Council periode 2025-2027/foto: IG Rizky Ridho

www.sportcorner.id - Rizky Ridho secara sportif mengakui membuat kesalahan fatal saat Timnas Indonesia melawan Irak.

Timnas Indonesia kalah dengan skor 0-1 lawan Irak. Dengan hasil itu, skuat Merah Putih dipastikan gagal lolos ke Piala Dunia 2026.

Sebelumnya, Tim Merah Putih juga kalah lawan Arab Saudi dengan skor 2-3. Alhasil, mereka menyudahi kualifikasi babak keempat di posisi juru kunci.

Di dalam pertandingan lawan Irak, satu-satunya gol Irak dicetak Zidane Iqbal pada menit ke-76.

Proses terjadi gol Iqbal diawali kesalahan Rizky Ridho dimana dia kehilangan bola.

Ridho melakukan kesalahan di sisi kanan pertahanan, saat dia memilih tetap menguasai bola dibandingkan mengoper kepada kiper Maarten Paes, di tengah tekanan yang dilakukan Ali Jasim.

Kesalahan pengambilan keputusannya ini membuat Jasim mendapat bola. Ia lalu mengirim bola ke rekannya sebelum bola dibawa Iqbal dan menjebol gawang Indonesia.

Ridho, yang kini merumput untuk Persija Jakarta, mengakui keputusannya salah dan dalam sepak bola kesalahan sekecil apa pun, apalagi di level Kualifikasi Piala Dunia 2026, berakibat fatal.

"Kalau saya tidak melakukan kesalahan itu kan tidak terjadi gol," kata Ridho, dalam video yang diunggah akun Instagram Vidio Sports.

"Memang keputusan saya sendiri yang salah. Di sepak bola, sepersekian detik saja salah ya bisa berakibat fatal seperti itu," ujarnya.

Ridho mengaku salah mengantisipasi pergerakan Jasim. Alhasil, dia pun kehilangan bola.


Baca Juga

Bali United Pinjamkan Yabes Roni ke Persis Solo

Persis Solo Rekrut Pemain Asal Serbia Lagi

Arema FC Resmi Gaet Gustavo Franca

Persis Solo Rekrut Duo Pemain Asing Serbia

Asisten Pelatih Arema FC Meninggal Dunia

MLSC Tangerang dan Semarang Seri 2 Rampung Digelar

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta