Hasil dan Klasemen Liga Voli Putra Jepang usai Pertandingan Pekan Ketiga
Klub Farhan Halim, VC Nagano Tridents, menelan empat kekalahan beruntun di Liga Voli Jepang atau SV.League 2025/2026.
www.sportcorner.id - Liga Voli Putra Jepang atau SV.League 2025/2026 telah merampungkan pertandingan pekan ketiga pada 7-9 November 2025.
Sang juara bertahan, Suntory Sunbirds, berhasil menyapu bersih dua pertandingan di pekan ketiga. Hasil yang sama juga diraih oleh Osaka Bluteon yang kini ada di puncak klasemen sementara.
Kedua tim tersebut sama-sama meraih lima kemenangan dan satu kali kalah dalam enam pertandingan yang telah dijalani.
Hasil minor diraih oleh VC Nagano Tridents yang kembali menelan kekalahan beruntun. Terbaru, mereka kalah 2-3 dan 0-3 dari Tokyo Great Bears.
Itu jadi kekalahan keempat beruntun yang dialami Nagano Tridents setelah di pekan kedua mereka juga kalah dari Wolfdogs Nagoya.
[Baca juga: Daftar Pemain Timnas Voli Putra Indonesia SEA Games 2025, Tak Ada Dio dan Farhan]
