Alasan PSSI Promosikan Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20

PSSI membeberkan alasan mempromosikan Nova Arianto menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - PSSI membeberkan alasan mempromosikan Nova Arianto menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20.

PSSI memutuskan mempromosikan Nova Arianto menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20.

Nova tadinya merupakan pelatih Timnas Indonesia U-17 yang baru saja tampil di Piala Dunia U-17 2025.

Di turnamen itu, Nova membawa Timnas Indonesia U-17 mencatatkan sejarah dengan menorehkan kemenangan pertama di turnamen Piala Dunia U-17.

Kemenangan diraih Timnas Indonesia U-17 dengan mengalahkan Honduras 2-1. Sayang, Indonesia tetap gagal lolos dari fase grup.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji membeberkan alasan mempromosikan Nova Arianto.

"Kita semua tau bahwa coach Nova punya konsistensi untuk betul-betul membawa anak-anak kita di kelompok usia bisa bekerja sesuai harapan dan keinginan," ujarnya.

"Mereka dijaga bagaimana kami menilai coach Nova dia betul-betul menjaga disiplin, mental, dan performa pemain," katanya.

Sumardji mengungkapkan hal tersebut berdasarkan performa apik Timnas Indonesia U-17, saat mampu lolos ke Piala Asia U-17 2025 dan bermain di Piala Dunia U-17 2025.

"Saya kira itu terlihat dari hasil kerja nyatanya, coach Nova membawa kita lolos Kualifikasi Piala Asia (U-17), lalu Piala Dunia (U-17)," ucapnya.

"Ini bukan pekerjaan mudah, ini harus konsisten, sehingga Ketua Umum, Exco, semuanya setuju coach Nova diangkat menjadi pelatih timnas U-20," ungkapnya.

Nantinya, komposisi Timnas Indonesia U-20 akan diisi mayoritas pemain-pemain alumni Timnas Indonesia U-17.


Baca Juga

Persija Jakarta/Foto: Persija.id

Link Live Streaming Persija vs Persik, Pukul 19.00 WIB

Hadapi Persik, Sejumlah Pemain Asing Persija Absen

Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza

Persija Jakarta Bidik 5 Kemenangan Beruntun

Ambisi Besar Persija Jakarta Lawan Persik Kediri

Persib Bandung menjamu Lion City FC di laga pertama AFC Champions League Two 2025/2026/foto: Ofisial Persib

Persib Minta Fans Dewa United Tak Datang ke Stadion

Kadek Arel Final Piala AFF U-23 2025/Sportcorner/Tino Ferdiano

Jelang Lawan Mali, Kadek Arel Beberkan Kelebihan Lawan