VinFast Perkenalkan Limo Green dan Konsep Double Cabin VF Wild

VinFast tampilkan Limo Green dan konsep double cabin listrik VF Wild di GJAW 2025, tegaskan ekspansi dan komitmen mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Share:
article
Konsep Double Cabin 4x4 listrik VinFast VF Wild di ajang GJAW 2025. (Chadie)
Otomotif
Konsep Double Cabin 4x4 listrik VinFast VF Wild di ajang GJAW 2025. (Chadie)

Inovasi desainnya tampak pada bak belakang yang dapat diperpanjang secara otomatis melalui mekanisme jendela belakang dan kursi baris kedua yang dapat dilipat, sebuah fitur yang memaksimalkan kapasitas kargo tanpa mengorbankan kenyamanan penumpang.

Mobil konsep yang pertama kali diperkenalkan pada ajang CES 2024 ini, memiliki daya tarik pada panoramic glass roof dan digital side mirrors yang memperkuat kesan futuristiknya.

Terkait mobil konsep VinFast VF Wild, Director of Sales and Networks VinFast Indonesia Davy Jeffry Tuilan mengatakan bahwa saat diproduksi nanti, desain double cabin berpenggerak 4x4 motor ganda ini tidak akan berubah banyak.

Baca juga: Jeep Tampilkan Lini Lengkap serta Benefit Eksklusif di GJAW 2025

"Saat sudah diproduksi nanti, kami juga akan meluncurkannya di Indonesia. Dengan penggerak 4x4 dua motor di depan dan belakang, tolong kasih masukan berapa kira-kira harga yang pantas buat di Indonesia." ujar Davy kepada SportCorner.id di sela-sela pameran GJAW 2025, Jumat (21/11).  

CEO VinFast Indonesia Kariyanto Hardjosoemarto mengatakan bahwa misi perusahaan bukan sekadar memperkenalkan kendaraan listrik, tetapi juga membangun dialog dua arah dengan pasar. Setiap masukan mengenai desain, posisi produk di pasar, dan harga sangat berarti dalam mendorong perusahan untuk menghadirkan produk yang lebih baik serta pengalaman yang lebih relevan.


Baca Juga

World Premier New Toyota Avanza Veloz Hybrid EV di GJAW 2025. (Chadie)

TAM Luncurkan New Veloz Hybrid EV di GJAW 2025