Klasemen Liga Voli Korea Selatan V-League usai Red Sparks vs Hyundai Hillstate

Red Sparks menelan kekalahan 1-3 dari Hyundai Hillstate dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea Selatan atau V-League 2025/2026 women, Selasa (25/11/2025).

Share:
article
Red Sparks kalah 1-3 dari Hillstate di Liga Voli Putri Korea Selatan/foto: KOVO
Olahraga
Red Sparks kalah 1-3 dari Hillstate di Liga Voli Putri Korea Selatan/foto: KOVO

Pada laga ini, pemain asing Red Sparks, Elisa Zanette bermain dan jadi top skor dengan mencetak 25 poin. Di kubu lawan, Kari Geissberger jadi top skor dengan 22 poin disusul Jahstice Yauchi dengan 20 poin.

Dengan hasil ini, Red Sparks terjerembab di papan bawah klasemen sementara, tepatnya di peringkat enam dengan mengantongi 10 poin.

Mereka di atas IBK Altos yang jadi penghuni dasar klasemen dengan lima poin hasil dari satu kemenangan dan delapan kekalahan.

Adapun puncak klasemen ditempati oleh Expressway Hi-Pass yang mengumpulkan 25 poin hasil dari sembilan kemenangan dan sekali kalah.

Peringkat kedua ditempati oleh Hyundai Hillstate dengan 17 poin dari lima kemenangan dan lima kekalahan.

Sementara itu, sang juara bertahan Pink Spiders ada di peringkat lima dengan 13 poin hasil dari empat kemenangan dan lima kali kalah.

Berikut klasemen Liga Voli Putri Korea Selatan per 25 November 2025:

  1. Expressway Hi-Pass 25
  2. Hyundai Hillstate 17
  3. AI Peppers 16
  4. GS Caltex 13
  5. Pink Spiders 13
  6. Red Sparks 10
  7. IBK Altos 5

Baca Juga

Indonesia Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025

Padel Masuk Cabang Olahraga Asian Games 2026

Timnas Voli Putra Indonesia juara SEA V.League 2025 putra leg kedua/foto: Vidio

Jelang SEA Games 2025, Timnas Voli Putra TC di China

Janice Tjen

Janice Tjen Gabung Agensi yang Naungi Atlet Dunia

Isi Obrolan Janice Tjen dan Menpora Erick Thohir

MilkLife Archery Challenge 2025 Seri 2

Daftar Pemenang MilkLife Archery Challenge 2025 Seri 2

KOI Ingin Wushu Jadi Lumbung Emas di SEA Games 2025

Menpora Erick Thohir Jumpa Janice Tjen, Bahas Apa?

NBA All Star (Sumber: Vidio)

NBA All Star 2026 Gunakan Format Baru