Jadwal Turnamen Voli SEA V League Hari Pertama, Indonesia Ditantang Filipina pada Jumat Malam

Turnamen voli SEA V League leg pertama resmi dimulai pada Jumat (21/7/2023) hari ini.

Share:
Logo turnamen voli SEA V League
Olahraga
Logo turnamen voli SEA V League

www.sportcorner.id - Turnamen voli SEA V League leg pertama resmi dimulai pada Jumat (21/7/2023) hari ini. 

Turnamen yang bisa diibaratkan Piala AFF-nya bola voli ini akan diikuti empat tim putra. 

Keempatnya adalah Indonesia, Thailand, Vietnam dan Filipina. 

Leg pertama SEA V League akan berlangsung di Indonesia pada 21-23 Juli. 

Adapun leg kedua akan berlangsung di Filipina pada 28-30 Juli. 

Rangkaian pertandingan leg pertama selama tiga hari di Indonesia akan berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor. 

Turnamen voli SEA V League leg satu hari pertama akan dibuka dengan laga Vietnam vs Thailand yang didahului dengan upacara pembukaan pukul 14.00 WIB. 

Jika tidak ada kendala, laga Vietnam vs Thailand akan dimulai sekitar pukul 15.00 WIB. 

Setelah laga Vietnam vs Thailand, ajang SEA V League leg satu hari pertama akan dilanjutkan dengan laga Indonesia vs Filipina pada malam harinya. 

Duel tim voli putra Indonesia vs Filipina dijadwalkan dimulai pukul 18.30 WIB. 


Baca Juga

Peraih MVP IBL All Star 2025, William Artino/Foto: IBL Indonesia

Daftar Peraih Penghargaan di IBL All Star 2025

Abraham Damar Grahita di laga Prawira Bandung vs Satria Muda (Foto: IBL Indonesia/iblindonesia.com)

Link Live Streaming IBL All Stars 2025

Gresik Petrokimia vs Popsivo Polwan di final four Porliga 2025/IG Moji

Jadwal Final Four Proliga 2025, Sabtu 3 Mei 2025

Jakarta Popsivo Polwan menang 3-1 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di final four Proliga 2025 putri/foto: Vidio

Jadwal Hari Kedua Final Four Proliga 2025 Seri Solo