Laga Hiburan di Jeda FIFA Matchday: Persib All Stars vs BVB Legends dan PSIS vs Selangor FC

Pertandingan antara Persib All Stars vs BVB Legends dan PSIS Semarang vs Selangor FC akan mengisi jeda FIFA Matchday September 2023.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Terdapat dua pertandingan yang menarik untuk disaksikan pada jeda FIFA Matchday September 2023.

Dua pertandingan tersebut adalah laga antara Persib All Stars vs BVB Legends dan PSIS Semarang vs Selangor FC.

Kedua pertandingan tersebut akan digelar pada Minggu 10 September 2023 mendatang.

Pertandingan antara Persib All Stars vs BVB Legends rencananya akan digelar di Stadion Siliwangi Bandung.

Sementara pertandingan PSIS Semarang vs Selangor FC akan dilangsungkan di Stadion Jatidiri, Semarang.

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, mengungkapkan bahwa pertandingan melawan Selangor FC bertajuk "Laga Paseduluran".

Hal itu bertujuan untuk membangun hubungan baik antara kedua tim di masa mendatang.

"Hari Minggu 10 September kami akan menghadapi Selangor FC dalam laga paseduluran di Stadion Jatidiri," ungkapnya.

"Pertandingan itu untuk membangun hubungan antara kedua tim dan mengisi jeda waktu FIFA Matchday,” imbuh Yoyok Sukawi.

Yang paling penting, menurut Yoyok Sukawi adalah mematangkan strategi dan menjaga mental para pemain PSIS.

"Selain itu, laga tersebut juga akan dimaksimalkan tim pelatih untuk mematangkan strategi dan menjaga mental bertanding para pemain," jelasnya.

Laga antara PSIS menghadapi Selangor FC nantinya juga akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan aplikasi Vidio.

Adapun untuk tiket pertandingan antara Persib All Stars dan BVB Legends sudah dijual di Persib Apps.


Baca Juga

Pelatih Chelsea, Enzo Maresca. (Foto: x.com/ChelseaFC)

Konflik Internal, Enzo Maresca Tinggalkan Chelsea

Skuat Persija Tak Libur di Hari Pergantian Tahun

Resolusi Pemain Asal Jepang PSIM di Tahun 2026

PSSI Awards/Foto: PSSI

Cara Vote Publik di PSSI Awards 2026

Ezra Walian Pemain Paling Berpengaruh di Persik

Timnas Indonesia U-20 Jalani TC dan Seleksi

Cristiano Ronaldo

Ini Target Besar Ronaldo Sebelum Pensiun

Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-20, Bima Sakti/PSSI

Persela Lamongan Tunjuk Bima Sakti Jadi Pelatih

Persib Bandung menjamu Lion City FC di laga pertama AFC Champions League Two 2025/2026/foto: Ofisial Persib

Hasil Undian 16 Besar ACL Two: Persib Jumpa Siapa?

Drawing ACL Two, Persib Siap Lawan Siapa Saja

Kunci Keberhasilan Persija Bantai Bhayangkara FC

Kunci Kemenangan Persipura Lawan Persela