Mengenal Sosok Kim Jong-jin, Mata-mata Shin Tae-yong

Pelatih Shin Tae-yong mempunyai satu orang kepercayaan yang ditugaskan sebagai analisis atau bisa dibilang mata-mata.

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Pelatih Shin Tae-yong mempunyai satu orang kepercayaan yang ditugaskan sebagai analisis atau bisa dibilang mata-mata.

Sosok yang dimaksud adalah Kim Jong-jin. Dia adalah orang kepercayaan Shin Tae-yong sejak lama. Bahkan sejak saat menukangi Timnas Korea Selatan.

Saat dipercaya menukangi timnas Indonesia, Shin Tae-yong tetap mengajak Kim Jong-jin untuk menjadi bagian staf kepelatihannya.

Tugasnya tetap sama, yakni sebagai tim analisis alias mata-mata. Dia selalu dikirim untuk memantau pertandingan calon lawna timnas Indonesia.

Teranyar, Kim Jong-jin terpantau sedang mematai-matai kekuatan Irak, tim yang akan menjadi lawan Indonesia di putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

[Baca Juga: Ganda Campuran Gugur Berjamaah, Jangan Salahkan Si Naga Api]

Kim Jong-jin beserta tim analis lainnya berada di Stadion Amman ketika Irak berhadapan dengan Yordania di FIFA Match Day.

Pertandingan itu berakhir imbang 2-2 di waktu normal dan dilanjutkan ke babak adu penalti. Pada akhirnya, Irak berhasil memenangkan laga dengan skor 5-3 di adu penalti.

Dalam postingan akun Instagram @garudasuperior, tampak Kim Jong-jin memantau dengan seksama pertandingan tersebut melalui laptop.

Selain itu, ada juga beberapa orang yang bertugas merekam jalannya pertandingan dengan kamera.


Baca Juga

Pelatih PEC Zwolle, Johnny Jansen, yang dikaitkan dengan Bali United (Foto: instagram/@peczwolle)

Teco Angkat Kaki, Bali United Gaet Pelatih PEC Zwolle

Malut United 2025/ X Malut United

Hasil Liga 1 Malut United Tunda Pesta Juara Persib

Hasil Bali United vs Dewa United di Liga 1 2024/2025 (Foto: instagram/@baliunitedfc)

Hasil Liga 1 Barito Putera vs Dewa United, Persib Juara?