Hasil Semifinal Sepakbola PON 2024: Jabar Tantang DKI Jakarta di Final

Berikut hasil semifinal sepakbola PON 2024 putri. Tim putri Jawa Barat tantang DKI Jakarta di final.

Share:
article
DKI Jakarta kalahkan Bangka Belitung dengan skor 2-0 di semifinal PON 2024 putri/foto: Website PON 2024.
Bola
DKI Jakarta kalahkan Bangka Belitung dengan skor 2-0 di semifinal PON 2024 putri/foto: Website PON 2024.

www.sportcorner.id - Berikut hasil semifinal sepakbola PON 2024 putri. Tim putri Jawa Barat tantang DKI Jakarta di final.

Jawa Barat lolos ke final setelah mengalahkan Papua Pegunungan di babak semifinal yang digelar di Stadion Mini Pancing, Deli Serdang, Kamis (12/9/2024).

Jawa Barat meraih kemenangan meyakinkan atas Papua Pegunungan dengan dua gol tanpa balas.

Dua gol Jabar masing-masing dicetak oleh Reva Oktaviani pada menit ke-15 dan Rosdilah Siti Nurrohmah di menit ke-55.

Sebelumnya, DKI Jakarta lolos ke semifinal PON 2024 lebih dulu dengan mengalahkan Bangka Belitung.

[Baca juga: Viral Makanan Atlet PON 2024 Kurang Layak, Ada Dugaan Korupsi]

Tim sepakbola putri Jakarta menang dramatis dengan skor akhir 2-1 atas Bangka Belitung.

Bangka Belitung unggul lebih dulu melalui gol Astrid Ananta pada menit ke-35.

Jakarta kemudian menyamakan kedudukan melalui Safira Ika di menit ke-66. Sementara gol kemenangan dicetak oleh Carla Bio Pattinasarany di menit ke-90+1.

Dengan hasil ini, Jakarta akan berhadapan Jawa Barat di babak final sepakbola PON 2024 putri.


Baca Juga

Skuat Persija Tak Libur di Hari Pergantian Tahun

Resolusi Pemain Asal Jepang PSIM di Tahun 2026

PSSI Awards/Foto: PSSI

Cara Vote Publik di PSSI Awards 2026

Ezra Walian Pemain Paling Berpengaruh di Persik

Timnas Indonesia U-20 Jalani TC dan Seleksi

Cristiano Ronaldo

Ini Target Besar Ronaldo Sebelum Pensiun

Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-20, Bima Sakti/PSSI

Persela Lamongan Tunjuk Bima Sakti Jadi Pelatih

Persib Bandung menjamu Lion City FC di laga pertama AFC Champions League Two 2025/2026/foto: Ofisial Persib

Hasil Undian 16 Besar ACL Two: Persib Jumpa Siapa?

Drawing ACL Two, Persib Siap Lawan Siapa Saja

Kunci Keberhasilan Persija Bantai Bhayangkara FC

Kunci Kemenangan Persipura Lawan Persela

Pemain Persib, Beckham Putra, saat melakukan selebrasi. (Foto: Instagram/persib)

Menang Lawan PSM, Modal Bagus Persib Hadapi Persik

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/foto: Persib

Kemenangan Penting Persib Lawan PSM