Kampanyekan Model Terbaru Mitsubishi, MMKSI Rangkul Garuda Indonesia

MMKSI gandeng Garuda Indonesia & Tahilalats promosikan model terbaru Mitsubishi lewat kampanye Sky Explorer mulai Juli hingga Desember 2025.

Share:
article
Kolaborsi Mitsubishi Motors Indonesia, Garuda Indonesia dan Tahilalats. (MMKSI)
Otomotif
Kolaborsi Mitsubishi Motors Indonesia, Garuda Indonesia dan Tahilalats. (MMKSI)

www.SportCorner.id - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menggandeng maskapai nasional Garuda Indonesia dan Intellectual Property (IP) kreatif lokal Tahilalats dalam kolaborasi Sky Explorer.

Kolaborasi ini merupakan bagian dari strategi peluncuran model terbaru Mitsubishi Motors melalui kampanye kolaboratif lintas platform yang berlangsung mulai Juli hingga Desember 2025.

Kolaborasi ini menghadirkan sinergi dari industri otomotif dan penerbangan, bersama kekuatan pop-kultur lokal, untuk menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih menyatu dan kaya, serta memperluas
eksposur brand dalam konteks gaya hidup dan mobilitas modern.

Baca juga: Mitsubishi Hadirkan Mystery Box, Indikasi Peluncuran DST Concept?

Mitsubishi Motors akan hadir di berbagai touchpoints penumpang Garuda Indonesia melalui konten Sky Explorer selama periode Juli - September 2025, termasuk sleeve boarding pass, luggage tag, gelas kertas, penutup sandaran kepala, pengumuman kabin dalam penerbangan, serta konten eksklusif di sistem inflight entertainment.

Artikel khusus mengenai model terbaru Mitsubishi Motors juga akan dimuat dalam majalah Colours edisi Agustus 2025 milik Garuda Indonesia, yang memberikan wawasan lebih dalam kepada penumpang mengenai produk dan inovasi yang ditawarkan.


Baca Juga

BYD Atto 1 di GIIAS Bandung 2025. (BYD)

BYD ATTO 1 Unjuk Gigi di GIIAS Bandung 2025

Jetour resmikan dealer di Pasteur. (JSI)

Jetour Kejar Setoran Membuka Dealer di Indonesia

Mitsubishi Xforce Ultimate DS . (MMKSI)

Bedah Fitur Keamanan di Mitsubishi Xforce Yuk!

BYD Atto 1 di GIIAS Semarang 2025. (BYD)

Hadir di GIIAS Semarang 2025, Segini Harga BYD ATTO 1

LEPAS L8. (TL)

LEPAS Sponsor Resmi Miss Universe Indonesia 2025

Jetour T2. (Bagus)

Jetour T2 Dibekali Fitur Canggih Kekinian

Ilustrasi. (HubPages)

Ketahui Bahaya Naik Motor Sambil Mendengarkan Musik

Ilustrasi. (Goodyear Philippines)

Pentingnya Pengecekan Berkala Ban Mobil

Indonesia Motorcycle Show 2025 siap digelar. (Seven Event)

Intip Ragam Fasilitas IMOS 2025 Hingga Shuttle Bus Gratis