Cerita Gia yang Selalu Nangis Tulis Cerita soal Megawati di Red Sparks

Giovanna Milana mengaku selalu menangis setiap akan menulis cerita soal Megawati Hangestri.

Share:
Megawati Hangestri dan Giovanna Milana
Olahraga
Megawati Hangestri dan Giovanna Milana

www.sportcorner.id - Giovanna Milana mengaku selalu menangis setiap akan menulis cerita soal Megawati Hangestri.

Giovanna atau biasa disapa Gia, saat ini sedang berlibur di Italia bersama sang suami setelah musim Liga Voli Korea usai.

Red Sparks gagal melaju ke final Liga Voli Korea setelah di semifinal kalah 1-2 lawan Pink Spiders.

Di tengah momen liburannya, Gia mencurahkan  perasaannya soal rekannya di Red Sparks, Megawati, di Instagram. Dia mengaku selalu menangis setiap ingin menulis soal pevoli berusia 24 tahun itu.

[Baca Juga: Profil Cavlin Verdonk, yang Mengaku Sedang Proses Naturalisasi]

Berikut isi curahan hati Gia soal Megawati yang diunggak di akun Instagram pribadinya:

Mega tersayang,

Saya selalu mengatakan pada diri sendiri untuk sedikit menunggu sebelum menulis ini karena setiap mau memulai, saya selalu menangis. Tapi, baiklah, inilah dia.

Bisa dikatakan, kami berdua hadir di kompetisi ini seperti bayi. Budaya voli yang biasa kami rasakan adalah relaks, pelan, dan santai. Saya takkan menggunakan kata-kata itu untuk menggambarkan voli di V-League.

Setelah kami memulai latihan, saya tahu akan banyak mendapat pelajaran dan berkembang secara fisik dan mental. Setiap hari saya stres dan sering berpikir berlebihan serta meragukan kemampuan diri sendiri bisa bertahan musim ini.


Baca Juga

Abraham Damar Grahita di laga Prawira Bandung vs Satria Muda (Foto: IBL Indonesia/iblindonesia.com)

Link Live Streaming IBL All Stars 2025

Gresik Petrokimia vs Popsivo Polwan di final four Porliga 2025/IG Moji

Jadwal Final Four Proliga 2025, Sabtu 3 Mei 2025

Jakarta Popsivo Polwan menang 3-1 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di final four Proliga 2025 putri/foto: Vidio

Jadwal Hari Kedua Final Four Proliga 2025 Seri Solo

Jakarta Pertamina Enduro menang 3-1 atas Jakarta Elektrik PLN di final four Proliga 2025/foto: IG Moji Sport

Jadwal Final Four Proliga 2025 Putaran Ketiga di Solo