Demi Asa Final Four, Bandung bjb Tandamata Target Sapu Bersih di Kandang

Bandung bjb Tandamata siap membuktikan diri pada seri ketiga putaran pertama babak reguler Proliga 2026, 22–25 Januari.

Share:
article
Olahraga

www.sportcorner.id - Bandung bjb Tandamata siap membuktikan diri pada seri ketiga putaran pertama babak reguler Proliga 2026, 22–25 Januari.

Seri ketiga akan digelar di GOR Sibalulungan, Sijalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, yang merupakan kandang dari Bandung bjb Tandamata.

Sebagai tuan rumah, Bandung bjb Tandamata akan melakoni dua pertandingan sengit demi gengsi di depan publik sendiri.

Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Jakarta Pertamina Enduro, Kamis (22/01/26), 19.00 WIB dan Gresik Phonska Pupuk Indonesia, Minggu (25/01/26), 19.00 WIB.

Setelah melewati dua seri pembuka, Bandung bjb Tandamata menempati peringkat ketiga klasemen sementara kelompok putri dengan tujuh poin dari empat laga.

Tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat itu terpaut satu poin dari Jakarta Electric di urutan kedua. Sementara Gresik Phonska masih memimpin klasemen dengan poin sempurna dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni.

Adapun Jakarta Popsivo Polwan (6) dan Jakarta Pertamina (5) berada di posisi keempat dan kelima dari tiga pertandingan. Medan Falcons (1) dari empat laga, berada di urutan keenam, disusul Jakarta Livin Mandiri sebagai juru kunci tanpa poin dari tiga pertandingan.

Sebagai tuan rumah, Cindy Tiara Berliyan dan kawan-kawan tentu ingin memanfaatkan momentum kali ini untuk 'sapu kemenangan' di dua laga nanti.

Manajer Bandung bjb Tandamata, Asep Sukmana optimistis bisa tampil maksimal di hadapan pendukung sendiri.

"Jika dilihat dari grafik permainan kemarin di dua seri, ada peningkatan. Seperti diketahui, 80 persen pemain kami adalah junior," ujarnya, saat jumpa pers di Bandung, Rabu (21/1/2026).


Baca Juga

ASEN Para Games 2025 Resmi Dibuka