Top Skor V-League 2024 usai Red Sparks Dihajar AI Peppers

Berikut ini daftar top skor V-League 2024 usai pertandingan AI Peppers melawan Red Sparks.

Share:
article
Megawati dan Vanja Bukilic (Foto: Sports Times)
Olahraga
Megawati dan Vanja Bukilic (Foto: Sports Times)

www.sportcorner.id - Berikut ini daftar top skor V-League 2024 usai pertandingan AI Peppers melawan Red Sparks.

Dalam pertandingan yang digelar pada Rabu (19/2/2025), Red Sparks kalah dengan skor 0-3 (21-25, 23-15, dan 13-25).

Hasil ini memastikan Red Sparks tetap ada di posisi tiga dengan mengemas 55 poin. Tim asuhan Ko Hee-jin gagal menyalip Hyundai Hillstate di posisi dua.

Padahal, andai bisa comeback, hasil kemenangan full-set sudah cukup bagi Red Sparks menggeser Hillstate.

Kemenangan full-set bernilai dua poin. Artinya, Red Sparks dan Hillstate akan sama-sama mengemas 57 poin.

[Baca Juga: Momen Blok Megawati Bikin Pemain AI Peppers Terkapar]

Tapi, Red Sparks berhak ada di posisi dua karena unggul jumlah kemenangan. Red Sparks mencatatkan 21 kemenangan sementara Hillstate 18 kemenangan.

Sayang, Megawati dan Vanja Bukilic gagal membantu Red Sparks meraih kemenangan atas AI Peppers.

Hasil ini juga memutuskan tiga kemenangan beruntun yang sebelumnya diraih Red Sparks.


Baca Juga

Indonesia Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025

Padel Masuk Cabang Olahraga Asian Games 2026

Timnas Voli Putra Indonesia juara SEA V.League 2025 putra leg kedua/foto: Vidio

Jelang SEA Games 2025, Timnas Voli Putra TC di China

Janice Tjen

Janice Tjen Gabung Agensi yang Naungi Atlet Dunia

Isi Obrolan Janice Tjen dan Menpora Erick Thohir

MilkLife Archery Challenge 2025 Seri 2

Daftar Pemenang MilkLife Archery Challenge 2025 Seri 2

KOI Ingin Wushu Jadi Lumbung Emas di SEA Games 2025

Menpora Erick Thohir Jumpa Janice Tjen, Bahas Apa?