Federasi Bola Voli Iran Umumkan Kondisi Saber Kazemi

Federasi Bola Voli Iran (IRIVF) mengumumkan kondisi Saber Kazemi, mantan pemain Jakarta Bhayangkara Presisi, yang dinyatakan alami kematian otak.

Share:
article
Saber Kazemi Opposite Anyar Bhayangkara Presisi / Instagram Saber Kazemi
Olahraga
Saber Kazemi Opposite Anyar Bhayangkara Presisi / Instagram Saber Kazemi

Riwayat Karier Saber Kazemi

Saber Kazemi sebelumnya bermain untuk Jakarta Bhayangkara Presisi di Proliga 2025. Ia bermain di babak reguler sebelum akhirnya hijrah ke Kuwait dan gabung Kuwait Club.

Pemain 26 tahun itu kemudian dilepas oleh Bhayangkara Presisi ketika Proliga 2025 akan memasuki babak final four. Mereka kemudian merekrut dua finalis Liga Voli Korea Selatan, Kyle Russell dan Leonardo Leyva Martinez.

Setelah mengakhiri kontraknya bersama Kuwait Club, ia kemudian gabung Al Rayyan SC. Klub asal Qatar itu sebelumnya diperkuat oleh Nimir Abdel Aziz, eks rekan setim Rivan Nurmulki di Wolfdogs Nagoya.

Al Rayyan juga diperkuat oleh Noumory Keita, mantan pemain Bhayangkara Presisi di Proliga 2024.

Pada musim lalu, Al Rayyan berhasil menjuarai AVC Champions League 2025 usai mengalahkan wakil Jepang, Osaka Bluteon di final.

Di level tim nasional, ia salah satu pemain yang ikut membawa timnas Iran menjuarai Kejuaraan Bola Voli Putra Asia 2021 serta Asian Games 2018 dan 2022.


Baca Juga

Soal Surat IOC, Menpora: Jangan Salah Multi Tafsir