PBSI Hapus Pemulangan dan Pemanggilan Atlet Pelatnas di Akhir Tahun

PBSI melalui Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) secara resmi mengumumkan keputusan strategis terkait arah pembinaan nasional kedepan.

Share:
article
Bulutangkis

www.sportcorner.id - PBSI melalui Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) secara resmi mengumumkan keputusan strategis terkait arah pembinaan nasional kedepan.

Setelah melalui evaluasi menyeluruh terhadap struktur Pelatnas, performa atlet, beban kompetisi dan efektivitas program jangka panjang, PBSI memutuskan bahwa mekanisme pemulangan dan pemanggilan atlet pelatnas PBSI yang biasanya dilakukan setiap akhir tahun, mulai tahun 2025 lalu ditiadakan.

Keputusan ini merupakan bagian dari penataan ulang strategi pembinaan untuk memastikan bahwa seluruh atlet, khususnya yang berada di Pelatnas Cipayung dapat memperkuat stabilitas pembinaan, menjaga kesinambungan program latihan, dan mempersiapkan atlet Pelatnas menghadapi agenda kompetisi internasional yang semakin padat dan sudah bergulir sejak awal bulan Januari ini.

Dinamika pemulangan dan pemanggilan atlet Pelatnas PBSI di akhir tahun yang telah berjalan selama ini menjadi mekanisme evaluasi rutin yang dinilai efektif pada kondisi sebelumnya.

Namun setelah melalui diskusi mendalam dengan jajaran pelatih, tim sport science, dan divisi teknis, PBSI menilai bahwa Pelatnas saat ini memasuki fase yang membutuhkan stabilisasi komposisi atlet untuk mendukung kesinambungan program pembinaan dan memaksimalkan periode transisi menuju siklus kompetisi padat dan besar yang dimulai awal tahun mendatang.

Kabid Binpres PBSI Eng Hian menyampaikan bahwa keputusan ini bukan berarti PBSI menurunkan standar atau meniadakan evaluasi, melainkan evaluasi seorang atlet ditentukan oleh KPI (Key Performance Indicator) yang sudah ditentukan oleh pelatihnya masing-masing.


Tags

Eng Hian PBSI

Baca Juga

BWF Merilis Daftar Lengkap Turnamen Bulutangkis di 2024

BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026

Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri/Media PBSI.

Hasil Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Melenggang

Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta/Foto: PBSI

Hasil Malaysia Open 2026: Jafar/Felisha Langsung KO

Menanti Debut Faza/Aisyah di Turnamen Super 1000

Pelatih Ganda Putra Malaysia, Herry IP/Foto: Istimewa

Tiga Target Herry IP untuk Ganda Putra Malaysia

Herry IP/Foto: Instagram

Kritikan Herry IP untuk Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Korea Juara Umum BWF World Tour Finals 2025

Duet ganda putra Sabar Karyaman Gutama dan Mohamad Reza Pahlevi Isfahani jadi wakil Indonesia keempat yang tersingkir dari ajang Japan Open 2024 (PBSI)

Hasil World Tour Finals 2025: Sabar/Reza ke Semifinal

Anti-Klimaks Fajar/Fikri di World Tour Finals 2025

Hasil World Tour Finals 2025: Putri KW Akhirnya Menang