Ukir Rekor Dunia dan Raih Medali Emas, Rizki Juniansyah Dapat Kenaikan Pangkat

Atlet angkat besi Rizki Juniansyah mendapatkan kenaikan pangkat usai dirinya mengukir rekor dunia dan meraih medali emas di SEA Games 2025.

Share:
article
Menpora Erick Thohir mengalungkan medali emas ke Rizki Juniansyah di SEA Games 2025/foto: Kemenpora
Olahraga
Menpora Erick Thohir mengalungkan medali emas ke Rizki Juniansyah di SEA Games 2025/foto: Kemenpora

"Saya juga terima kasih, atlet kita, ada juga yang memecahkan rekor dunia, saudara Rizki. Saudara Rizki ini waktu Olimpiade medali emas, kemudian direkrut ke TNI dengan pangkat letnan dua," ujar Presiden Prabowo.

"Di SEA Games dapat medali emas lagi dan pecahkan rekor dunia. Dan saya dapat laporan, Panglima TNI dengan gagah menaikkan pangkat atlet ini dua tingkat. Dari letnan dua langsung kapten," imbuhnya.

Menurut Presiden Prabowo, kenaikan dua pangkat sekaligus itu diambil karena Rizki telah mengangkat kehormatan bangsa Indonesia di kancah dunia.

Rizki Juniansyah mengukir dua rekor dunia pada angkatan clean and jerk seberat 205 kilogram serta rekor dunia total angkatan 365 kilogram.

Selain Rizki, turut hadir atlet lain yang mempersembahkan medali di SEA Games 2025 Thailand. Secara keseluruhan, Indonesia meraih 333 medali, terdiri dari 91 emas, 111 perak, dan 131 perunggu.

Bagi atlet yang meraih medali emas di kategori tunggal atau perorangan, mendapatkan bonus sebesar Rp1 miliar. Kemudian, peraih medali perak mendapat Rp315 juta dan perunggu Rp175,5 juta.

Sementara atlet beregu yang meraih medali emas dapat bonus sebesar Rp500 juta per orang. Medali perak Rp220,5 juta dan perunggu Rp110,25 juta.


Baca Juga

Target Jakarta Livin' Mandiri di Proliga 2026

Oni Junianto Terpilih Sebagai Ketua Umum PB FAJI

Janice Tjen, petenis putri Indonesia/foto: IG Aldila Sutjiadi

Pencapaian Apik Janice Tjen Sepanjang Tahun 2025

Target Bandung bjb Tandamata di Proliga 2026

Menpora Erick Thohir dan Wamenpora Taufik Hidayat/Foto: Kemenpora

Bonus SEA Games 2025 Ditinjau Kemenkeu