Saturday, July 27, 2024

www.SportCorner.id - Penerjemah Red Sparks, Kim Yon Sol membeberkan masa depan Megawati Hangestri di Liga Voli Korea.

Megawati diikat JungKwanJang Red Sparks dengan durasi kontrak satu musim. Hingga kini, belum ada perbincangan saat perpanjangan kontrak.

Sejak bermain untuk Red Sparks, Megawati menjelma menjadi pemain andalan tim bersama pemain asing lainnya, Giovanna Milana. Kerja sama keduanya banyak memberikan poin untuk tim.

Tentunya tanpa mengesampingkan peran pemain lainnya seperti Lee So-young, Park Hye-min dan lain-lain.

[Baca Juga: Suka dan Duka Kim Yon Sol Jadi Penerjemah Megawati di Red Sparks]

Tapi, harus diakui kehadiran Megawati membawa dampak positif bagi Red Sparks. Apalagi pevoli 24 tahun itu masuk ke daftar top skor Liga Voli Korea atau V-League.

Saat ini Megawati ada di posisi enam daftar top skor dengan mengemas total 559 poin. Megatron lebih baik dibandingkan Ratu Voli Korea, Kim Yeon-kyung yang harus rela turun ke posisi tujuh.

Di balik kegemilangan di musim pertamanya, ternyata masa depan Megawati belum tentu terus bersama Red Sparks. Hal ini diungkapkan langsung Kim Yon Sol.

"Kontrak Mega habis bulan April dan dia akan pulang ke Indonesia tepatnya tanggal 10 April," ujar Sol, di channel YouTube Yuna Nuna, Rabu (7/2/2024).