Hasil India International: 2 Wakil Indonesia Lewati 16 Besar

Dua wakil Indonesia berhasil lolos ke perempat final Syed Modi India International 2023

Share:
Logo turnamen Syed Modi India International 2023
Olahraga
Logo turnamen Syed Modi India International 2023

www.sportcorner.id - Dua wakil Indonesia berhasil lolos ke perempat final Syed Modi India International 2023 usai mengalahkan lawan-lawannya.

Babak 16 besar turnamen bulutangkis Syed Modi India International 2023 dihelat di BBD U.P. Badminton Academy, Lucknow, India pada Kamis (30/11/2023).

Wakil Indonesia pertama yang lolos ke perempat final adalah duet ganda campuran, Dejan Ferdinansyah dan Gloria Emmanuelle Widjaja.

Berlaga pada pertandingan keempat di lapangan empat, Dejan dan Gloria lolos ke perempat final usai mengalahkan wakil Taiwan, Wei Chun Wei dan Nicole Gonzales Chan.

Keduanya menang lewat rubber game, masing-masing dengan skor 19-21, 21-17 dan 21-11.

Pada perempat final di Jumat (1/12/2023) besok, Dejan dan Gloria akan berhadapan dengan wakil Singapura, Hee Yong Kai Terry dan Tan Wei Han Jessica.

Baca juga: Praveen/Melati Wakil Ketiga Indonesia Tersingkir di Syed Modi India

Selain Dejan dan Gloria, satu wakil Indonesia lainnya yang lolos adalah pemain junior tunggal putra, Alwi Farhan.

Alwi lolos ke perempat final usia mengalahkan wakil Malaysia, Justin Hoh.

Berlaga pada pertandingan keenam di lapangan empat, Alwi Farhan menang straight game, masing-masing dengan skor 21-17, 23-21.

Pada perempat final Jumat besok, Alwi akan berhadapan dengan pemenang laga sesama wakil tuan rumah, Satnish Kumar Karunakaran vs Priyanshu Rajawat.


Baca Juga

Abraham Damar Grahita di laga Prawira Bandung vs Satria Muda (Foto: IBL Indonesia/iblindonesia.com)

Link Live Streaming IBL All Stars 2025

Gresik Petrokimia vs Popsivo Polwan di final four Porliga 2025/IG Moji

Jadwal Final Four Proliga 2025, Sabtu 3 Mei 2025

Jakarta Popsivo Polwan menang 3-1 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di final four Proliga 2025 putri/foto: Vidio

Jadwal Hari Kedua Final Four Proliga 2025 Seri Solo

Jakarta Pertamina Enduro menang 3-1 atas Jakarta Elektrik PLN di final four Proliga 2025/foto: IG Moji Sport

Jadwal Final Four Proliga 2025 Putaran Ketiga di Solo